Abimanyu Travel Blog

Butuh rekomendasi tempat wisata menarik di Malang? Kamu bisa dapatkan disini. Info destinasi wisata, kuliner, serta tips traveling. Kamu juga bisa menemukan promo menarik dan kuis berhadiah dari Abimanyu.

Home / Tips Traveling / Tempat Menarik di jawa yang dapat Kamu Kunjungi

Tempat Menarik di jawa yang dapat Kamu Kunjungi

/
/
55 Views

Tempat menarik di jawa. Berkeliling Indonesia merupakan salah satu hal terbaik yang dapat Sobat Pesona lakukan di negeri seribu pulau ini. Tersedianya jalan Tol dan jalan raya yang menghubungkan kota-kota di Jawa sangat mempermudah Sobat Pesona untuk mengeksplorasi dan menyusuri pulau Jawa. Nah, salah satu momen yang tak boleh terlewatkan saat perjalanan darat adalah Sobat Pesona bisa berhenti kapan saja di tempat-tempat yang ingin Sobat Pesona tuju!

Berikut ini adalah tempat-tempat menarik yang dapat Sobat Pesona kunjungi saat mengelilingi Pulau Jawa dari ujung barat hingga timur!

1| Pantai Anyer – Keluar Tol Cilegon Barat

Mulailah dari bagian paling barat pulau Jawa. Tempat pertama yang harus Sobat Pesona kunjungi adalah Pantai Anyer di provinsi Banten. Pantai Anyer merupakan salah satu pantai yang paling banyak dikunjungi, terutama oleh wisatawan domestik dari Jakarta. Untuk sampai ke sini, Sobat Pesona dapat melalui jalan tol keluar Cilegon Barat.

tempat menarik di jawa - pantai anyer
pantai anyer

Tak hanya indahnya pemandangan matahari terbenam, Sobat Pesona juga disuguhi dengan pemandangan gunung yang cantik. Ya, Pantai Anyer terletak menghadap persis ke gunung berapi Rakata yang merupakan sisa-sisa gunung Krakatau. Kegiatan air seperti jet ski, speed boat, parasailing, dan olahraga air lainnya dapat Sobat Pesona nikmati di sini. Sobat Pesona juga dapat mengunjungi mercusuar tua yang terletak di Cikoneng untuk mendapatkan pemandangan matahari terbenam yang lebih sempurna lagi.

Baca Juga:   Tetap Hati-Hati, Perhatikan Sebelum Mendaki Gunung

Dari Anyer, Sobat Pesona dapat kembali ke tol dan menjelajahi Jakarta, Bekasi, Bandung atau kota-kota terdekat lainnya, yang dapat diakses dengan perjalanan darat

2| Pusat Batik Trusmi – Keluar Tol Plumbon

Tempat menarik di jawa. Hanya berjarak lima jam berkendara dari Anyer dan tiga jam dari Jakarta, Sobat Pesona dapat mengunjungi Pusat Batik Trusmi di Cirebon. Dari tol Cipali (Cikampek-Palimanan), Sobat Pesona hanya perlu keluar dari gerbang tol Plumbon dengan gerbang pasar yang letaknya tidak jauh dari gerbang tol.

tempat menarik di jawa - pusat batik trusme
pusat batik trusmi

Di sini, Sobat Pesona dapat menemukan berbagai jenis pakaian batik dengan kisaran harga yang sangat terjangkau. Berbeda dengan motif batik wilayah lainnya, Cirebon memiliki pola batik yang khas yaitu batik Mega Mendung. Polanya bercorak awan mendung yang diberi warna-warna yang berani. Batik ini sangat cocok dijadikan oleh-oleh untuk dibawa pulang.

Saat Sobat Pesona berada di Cirebon, Sobat Pesona dapat melihat sejarah Islam di Indonesia di Istana Kasepuhan. Atau, Sobat Pesona juga dapat berkunjung ke Museum Linggarjati yang juga berlokasi di Cirebon. Nah, puas mengeksplorasi kota Cirebon, Sobat Pesona dapat melanjutkan perjalanan ke Tegal yang hanya berjarak satu jam saja dari Cirebon.

3| Sumber Air Panas Guci – Keluar Tol Slawi

tempat menarik di jawa - sumber air panas guci
sumber air panas guci

Mampirlah ke Tegal dengan keluar di gerbang tol Slawi dan lanjutkanlah perjalanan ke Gunung Slamet. Di sini, Sobat Pesona dapat menemukan mata air panas Guci yang tepat berada di lereng utara Gunung Slamet. Di tengah udara yang sejuk, rasanya menikmati air panas Guci sambil melihat pemandangan alam yang asri adalah pilihan yang tepat ya, Sobat Pesona. Air dari sumber air panas dipercaya dapat menyembuhkan beberapa penyakit dan merawat kulit menjadi bersih.

Baca Juga:   Tips Travelling Low Budget

Dari sini, Sobat Pesona juga dapat melanjutkan perjalanan ke Brebes atau Pemalang. Sobat Pesona juga dapat menjelajahi Pekalongan, yang  terkenal dengan kerajinan batiknya, hanya dengan menempuh perjalanan selama dua jam dari Guci.

4| Pantai Sigandu – Keluar Tol Batang

tempat menarik di jawa - pantai sigandu
pantai sigandu

Kota Pekalongan dan sekitarnya merupakan salah satu kota pesisir yang indah di Indonesia. Maka tak heran jika pantai merupakan salah satu destinasi wisata yang paling digandrungi oleh masyarakat saat berkunjung ke Pekalongan. Hanya beberapa jarak dari Perbatasan Pekalongan dan Batang, terdapat sebuah pantai dengan pemandangan yang indah, yaitu Pantai Sigandu.

Objek wisata yang populer bagi penduduk lokal maupun pendatang ini, masih kental dengan sentuhan tradisionalnya. Hal ini terlihat dari kegiatan yang dilakukan oleh para nelayannya, baik pada pagi maupun sore hari.

Dari sini, Sobat Pesona dapat melanjutkan perjalanan menuju ke Semarang untuk mengunjungi kuil Sam Poo Kong yang terkenal atau melanjutkan perjalanan ke kota-kota lain di sekitarnya

5| Eling Bening – Keluar Tol Ambarawa

eling bening
Eling Bening

Tak jauh dari Semarang dan Salatiga, Sobat Pesona juga dapat mengunjungi Kota Ambarawa, tempat dimana Gunung Merbabu dan Museum Kereta Api Indonesia berada. Tempat menarik lainnya untuk dikunjungi adalah objek wisata Eling Bening yang telah dibuka sejak tahun 2015 lalu. Area rekreasi ini menawarkan tempat modern yang mewah namun dengan nuansa pemandangan yang masih sangat alami.

Di mana lagi Sobat Pesona dapat mengunjungi resor dengan kegiatan luar ruang yang penuh petualangan seperti flying fox, berkemah dan bersantai di cafe atau kolam renang dengan pemandangan delapan gunung yang mengelilinginya, jika bukan di Eling Bening?

Lihat Kumpulan Artikel kami disini
  • Facebook
  • Twitter
  • Google+
  • Linkedin

  • Notice: Trying to access array offset on value of type bool in /home/abimanyutravel/webapps/abimanyutravel-blog/wp-content/themes/admania/content-single.php on line 183
  • Pinterest
This div height required for enabling the sticky sidebar